EkonomiHalut

DPRD Semprot Distan Halut Gegara Lambat Serap Anggaran

×

DPRD Semprot Distan Halut Gegara Lambat Serap Anggaran

Sebarkan artikel ini
DPRD Halut panggil Distan untuk pertanyakan program 2023 belum direalisasi

HARIANHALMAHERA.COM– sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) dilingkungan Pemkab Halmahera Utara ternyata lambat merealisasi program-program pemberdayaan masyarakat tahun anggaran 2023, salah satu Dinas Pertanian (Distan). Buktinya, Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat, kamis (25/5) telah memanggil kepala Dinasnya untuk pertanyakan alasan belum serap anggaran kegiatan tersebut.

Ketua Komisi II DPRD Halut, Hi. Samsul Bahri Umar, mengatakan bahwa dari sejumlah OPD dilingkungan Pemkab Halut terdapat beberapa instansi yang program-programnya menyentuh langsung ke masyarakat ternyata belum direalisasi hingga saat ini, salah satunya Distan Halut yang terkesan lambat serap anggaran program.

“Sejumlah program yang berada di Distan Halut yang belum berjalan sampai saat ini, kebanyak program yang diusulkan oleh masyarakat kepada DPRD Halut pada saat melakukan penjaringan aspirasi (Reses), semestinya program ini sudah dijalankan karena program ini berpihak pada masyarakat, terutama soal jalan tani,”katanya.

“Kami memanggil Kadistan Halut ini hanya memastikan bahwa progres penyerapan anggaran, karena dibeberapa dinas salah satunya Dinas PU yang sejumlah program tahun anggaran 2023 sudah berjalan, padahal yang dikerjakan adalah program fisik, sementara program pemberdayaan masyarakat di Distan justeru belum jalan,”sambungnya.

Dalam pertemuan tersebut lanjutnya Hi. Samsul, ternyata belum berjalannya program pemberdayaan ini, karena Distan Halut beralasan belum ada arahan dari Bupati Halut, sehingga mereka belum berani menjalankan program tersebut, padahal program-program pemberdayaan ini sangat berdampak pada masyarakat.

“Kami dari DPRD meminta agar secepatnya program ini dilaksanakan, karena sudah memasuki triwulan ke II, jangan sampai ketika program ini berjalan terkendala dengan waktu pekerjaan,”ujarnya.

Selain Distan menurutnya, sejumlah program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat yang terdapat pada Disperindag, Koperasi, dan DKP (Dinas Kelautan dan Perikanan) juga belum menjalankan satupun program di tahun 2023 ini.

“Kami DPRD meminta kepada Pemda Halut agar menjalankan program yang ada di Dinas yang kami tuju, karena pertimbangannya dibeberapa dinas sudah menjalankan program sehingga itu kami akan panggil satu persatu instansi tersebut untuk mendesak agar segera direalisasi program tersebut,”tandasnya.(sal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *