HalutHukum

Laporan Doi Desa Disoal Lagi

×

Laporan Doi Desa Disoal Lagi

Sebarkan artikel ini
KECEWA: Sejumlah warga Desa Pediwang Merusaki Kantor Desa.

HARIANHALMAHERA.COM-Penggunaan Alokasi Dana Desa (ADD), dan Dana Desa (DD), terus jadi persoalan. Dana milyaran itu, diharap jadi solusi bagi warga di desa, justru malah sebaliknya. Alhasil, warga desa dibikin kecewa. Seperti yang dialami warga Desa Pediwang Kecamatan Kao Utara, Halmahera Utara (Halut). Lanataran merasa tak puas dengan laporan penggunaan ADD dan DD oleh Pemerintah Desa (Pemdes) setempat. Sejumlah warga, memalang dan merusaki bangun Kantor Desa.

“Pagi tadi ada aksi oleh warga Pediwang di Kantor desa. Karena, mereka merasa kecewa dengan penggunaan ADD dan DD,”ungkap Kasubag Humas Polres Halut, AIPTU Hopni Saribu. Senin, (29/07).

Memang tadi sempat ada pemalangan. Namun, kata dia sudah berhasil dilerai. Bahkan, sejumlah warga juga sudah kembali ke rumah masing masing. Makanya, situasi sudah aman
terkendali.

“Dalam aksi itu, Kantor desa Pediwang mengalami kerusakan serius,”katanya. Sekadar diketahui, jumlah anggaran yang dipersoalkan warga belum diketahui secara pasti. (*)

Reporter  : Sandro Didide
Redaktur : M.T

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *